fitrahbasedlife

- Dakwah, FBE, IMTAQ, IPTEK, Mutiara Pagi

Tempatkan Setiap Anak Kita sebagai “Leader” di Setiap Bidang Kehidupan

Didik menjadi pemimpin

Bismillah.. semoga postingan kali ini disertai rahmat dan berkah Allah SWT.
Reff Mubaligh: Harry Santosa.

Tempatkan Setiap Anak Kita sebagai “Leader” di Setiap Bidang Kehidupan

Konon pada tahun 2015, para pakar dan pemikir bangsa Israel berkumpul di New York (bukan di Tel Aviv) untuk menghadiri sebuah perhelatan besar konferensi yang bertujuan membuat “grand design” arsitekur peradaban bangsa ini beberapa dekade ke depan.

New York dipilih mengingat inilah tempat bersejarah kedua yang menjadi titik awal kebangkitan bangsa Israel sebelum negara Israel raya berdiri dengan menjajah Palestina.

Barangkali jarang yang tahu bahwa nama pertama New York adalah New Yerusalem atau New Amsterdam. Ini kota kedua sebagai pusat kebangkitan Israel setelah berpindah dari Amsterdam yang dulu juga bernama New Yerusalem.

Konferensi bangsa Israel ini melahirkan berbagai keputusan penting dan protokoler bangsa Yahudi setebal beberapa ribu halaman. Namun intinya adalah bangsa Israel membuat misi peradaban … Selanjutnya

- FBE, IMTAQ, IPTEK, Mutiara Pagi

Peran Ibu Sepanjang Sejarah dalam budaya Korea dan Indonesia

Peran Ibu

Bismillah.. semoga postingan kali ini disertai rahmat dan berkah Allah SWT.
Reff Mubaligh: Harry Santosa.

Peran Ibu Sepanjang Sejarah dalam budaya Korea dan Indonesia

(DIsampaikan dalam pidato berbahasa Korea oleh Raisya Yasmina San )

Ibu, kembalilah… Generasimu rindu padamu.

Selamat siang, saya Raisya seseorang yang memiliki minat besar pada sejarah dan budaya Korea. Pada kesempatan pidato kali ini, saya akan membawakan tema tentang ‘Peran Ibu Sepanjang Sejarah terutama dalam budaya Korea dan Indonesia’.

Ibu, dalam bahasa Indonesia disebut Mamah, dalam bahasa Korea disebut Eomma dalam bahasa Arab disebut Umma. Sebutan untuk seorang Ibu di kebanyakan negara terdengar serupa. Peran Ibu dalam sejarah dunia begitu penting. Kita semua hebat. Berkat “Ibu” yang melahirkan, merawat dan mendidik, kita ada di dunia ini.

Sudut pandang..

Ketika seorang dokter berkata “sangat lemah” dan hendak menyerah bersama jiwa yang lemah, ibulah yang meyelamatkan. Kemudian, ketika seorang guru atau psikolog juga sudah menyerah terhadap anak yang dianggap… Selanjutnya

- Dakwah, FBE, IMTAQ, IPTEK, Mutiara Pagi

Panggilan Hidup (Calling)

Panggilan Hidup

Bismillah.. semoga postingan kali ini disertai rahmat dan berkah Allah SWT.
Reff Mubaligh: Harry Santosa.

Bismillah.. semoga postingan kali ini disertai rahmat dan berkah Allah SWT.
Reff Mubaligh: Harry Santosa.

Panggilan Hidup (Calling)

Menjelang menerima wahyu & menjalani misi sbg Nabi, Muhammad SAW sering ke gua Hira utk merenung atau berefleksi. Sepanjang perjalanan menuju gua Hira, pohon dan batu seolah mengatakan, “anda Rasul, anda Rasul, anda Rasul…”

Itulah barangkali tanda tanda dimana seseorang mendapat panggilan hidup atau tugas di dunia yang Allah canangkan kepada setiap manusia. Nabi Muhammad SAW pun bahkan Nabi lainnya memperoleh panggilan hidupnya dengan proses yang sama yaitu membaca tanda tanda penugasan ini sebelum meyakini dan menjalaninya.

Bagi hati yang bening, bagi jiwa yang fitrahnya tumbuh sempurna, panggilan itu begitu jelas terdengar, sayup sayup di awal, makin lama makin jelas terdengar. Alam semesta memberikan tanda tandanya, sampai kemudian Allah langsung yang memberikan tugas… Selanjutnya

- Dakwah, FBE, IMTAQ, IPTEK

Orangtua mengeluh anak gadis atau anak perjakanya susah bangun subuh?

Bangun Subuh

Bismillah.. semoga postingan kali ini disertai rahmat dan berkah Allah SWT.
Reff Mubaligh: Harry Santosa.

Orangtua mengeluh anak gadis atau anak perjakanya susah bangun subuh.
Padahal secara fitrah, setiap anak sejak bayi itu suka bangun dini hari sebelum subuh
Orangtuanyalah dulu yang menyuruhnya tidur kembali karena hari masih gelap

Orangtua mengeluh anak gadis atau anak perjakanya mudah sakit dan obesitas karena buruknya pola makan
Padahal secara fitrah, setiap anak sejak bayi suka makanan alami (natural) tanpa pemanis dsbnya
Orangtuanyalah dulu yang malas memasak sehat dan mengenalkannya Junk Foood, menjejalkan makanan kemasan karena pola makan orang dewasa yang buruk

Orangtua mengeluh anak gadis atau anak perjakanya lumayan jorok atau tidak berhati hati pada najis
Padahal secara fitrah, setiap anak sejak bayi suka kebersihan, mereka menangis jika bajunya basah terkena BAB atau BAK
Orangtuanyalah dulu yang mengenalkannya pampers dan membiarkannya karena malas menggantinya

Orangtua mengeluh anak gadis atau anak perjakanya… Selanjutnya

- Dakwah, FBE, IMTAQ

Guru Arsitek Peradaban

Lanscape Peradaban Menurut Al-Qur’an

Bismillah.. semoga postingan kali ini disertai rahmat dan berkah Allah SWT.
Reff Mubaligh: Harry Santosa.

Guru Arsitek Peradaban

Sepanjang sejarah, peran Guru adalah peran para Nabi, dan peran para Nabi adalah peran Arsitek Peradaban. Para arsitek peradaban ini senantiasa fokus melanjutkan apa apa yang telah diarsiteki oleh para Nabi sebelumnya, tidak sibuk menjadi terapis kebiadaban pada zamannya.

Itulah mengapa secara simbolis, Baitullah di Mekkah menjadi tanda awal dimulainya arsitektur peradaban manusia pertama kali di masa Nabi Adam AS dan dikokohkan di masa Nabi Ibrahiem AS, dilanjutkan oleh keturunannya, sekaligus sebagai tanda akhir ketika arsitektur itu telah lengkap di masa Nabi terakhir, Muhammad SAW.

Arsitektur Peradaban ini selalu berangkat dari upaya mengembalikan, merawat dan menumbuhkan fitrah manusia, menginteraksikannya dengan fitrah alam di mana manusia ditakdirkan lahir, menginteraksikannya dengan fitrah kehidupan di saat manusia ditakdirkan hidup, lalu memandunya… Selanjutnya