
Bismillah.. semoga postingan kali ini disertai rahmat dan berkah Allah SWT.
Reff Mubaligh: Dr. Agus Setiawan, LC. MA
SPIRIT PAGI
💪
“Kalau kebahagiaan bisa dibeli,
pasti orang2 kaya akan membeli kebahagiaan itu. Dan kita akan sulit mendapatkan kebahagiaan karena sudah diborong oleh mereka.”
“Kalau kebahagiaan itu ada di suatu tempat, pasti belahan lain di bumi ini akan kosong karena semua orang akan kesana berkumpul dimana kebahagiaan itu berada .”
Syukurlah kebahagiaan itu berada di dalam hati dan pikiran setiap manusia.
Jadi kita tidak perlu membeli atau pergi mencari kebahagiaan itu.
“Yang kita perlukan adalah hati yang BERSIH n IKHLAS serta PIKIRAN yang jernih, maka kita bisa menciptakan rasa bahagia itu kapanpun, dimanapun dan dengan kondisi apapun.”
Kebahagiaan itu hanya dimiliki oleh “Orang2 yg pandai BERSYUKUR”.
“JIKA KAMU TIDAK MEMILIKI APA YANG KAMU SUKAI, MAKA SUKAILAH APA YG KAMU MILIKI SAAT INI”
Bersyukur adalah suatu kemampuan yg bisa dipelajari oleh siapapun.… Selanjutnya