- Intermezo, IPTEK, Life Style, mwn, Other Post, Tutorial

Setting laptop / notebook untuk kerja

IMG-20131104-00094 Baru baru ini diinventariskan laptop untuk bekerja, sebenarnya untuk bekerja untuk kecepatan dan kenyaman mengetik saya lebih terbiasa menggunakan PC , tapi berhubung diharuskan menggunakan notebook / laptop saya harus membiasakannya 🙂 .

Seperti biasa jika dinotebook kesempatan menggunakan dual boot OS windows dan linux, dan untuk linux saya menggunakan Distro Linux Mint terbaru versi 15 olivia (repo raring ubuntu) , namun seperti kendala yg pernah ditemukan mengenai display Brightness yang mana saat booting menuju login desktop tidak tampil karena setting Brightness otomatis dengan intensitas low sehingga tidak tampak dan akan tampil jika tekan tombol f5 yang artinya meninggikan manual Brightness, jika seperti itu terus repot kan?, kendala tersebut bisa diselesaikan dengan cara mengedit barisan berikut:

GRUB_CMDLINE_LINUX_DEFAULT=”quite_splice”
GRUB_CMDLINE_LINUX_DEFAULT=””

pada file path /etc/default/grub , silakan via perintah nano, vim, vi, gedit atau edit sesuai kebiasaan familiarnya seperti apa, ubah barisan tersebut menjadi:

GRUB_CMDLINE_LINUX_DEFAULT=”quiet splash pcie_aspm=force acpi_backlight=vendor”

lalu setelahnya jangan lupa menjalan command:

sudo update-grub

dan juga installkan xbacklight via root

apt-get install xbacklight

setelah ini silakan Anda reboot, hasilnya dapat booting dengan mulus hingga desktop.

Lalu kendala lain, jika menggunakan notebook / laptop ini agak terganggu ketika mengetik karena tidak ada tombol langsung menonaktifkan mousepad/touchpad bawaannya, tapi ada perintah manualnya untuk menonaktifkannya yaitu:
synclient TouchpadOff=1
untuk mengaktifkannya lagi menggunakan perintah
synclient TouchpadOff=0

tadinya saya coba setting otomatis ketika ke desktop/startup sudah mati otomatis, tapi saya berfikir lagi jika nanti disuatu tempat tidak bawa mouse kesulitan jka sudah terlanjut masuk desktop, tapi sebenarnya masih ada yg bisa dilakukan untuk mengaktifkannya yg mungkin agak ribet, akhirnya setting otomatis tersebut tidak jadi dilakukan yang keputusannya perintahnya dibuat singkat aja agar mempermudah, saya membuat 2 buah perintah untuk menonaktifkan dan aktifkan kembali yaitu touchpad-on dan touchpad-off yg caranya via root ada jalankan command berikut:

# nano /usr/local/bin/touchpad-on

isikan dengan barisan;

#!/bin/bash

synclient TouchpadOff=0

# nano /usr/local/bin/touchpad-off

isikan dengan barisan;

#!/bin/bash

synclient TouchpadOff=1

lalu perintah berikutnya:

# chown root:root /usr/local/bin/touchpad-on
# chown root:root /usr/local/bin/touchpad-off
# chmod 755 /usr/local/bin/touchpad-on
# chmod 755 /usr/local/bin/touchpad-off

jika sudah dengan begitu untuk menonaktifkan dan aktifkan touchpad cukup dengan perintah touchpad-on dan touchpad-off di console/terminal.

Demikian share kali ini semoga bermanfaat 😉

About dimaspramudia

Read All Posts By dimaspramudia

4 thoughts on “Setting laptop / notebook untuk kerja

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.